22 April 2012

Rencana Tuhan... Siapa yang tau??

Aku tak pernah tau apa rencana Tuhan untuk kita
Mengapa Dia mempertemukan kita?
Akankah Dia menyatukan kita?
Ataukah Dia akan memisahkan kita?
Apapun itu, aku merasa bahagia
Sebab Tuhan telah menjadikan kita sebagai tokoh dalam sebuah kisah.
Kisah yang ku yakini akan indah pada waktunya

15 April 2012

Selamatkan Paru-paru Bumi ! !

cerpen ini adalah cerpen pertamaku yang aku ikutkan dalam  Lomba Tupperware Children Helping Children 2011 nggak nyangka bisa masuk 50 besar kategori menulis tingkat SMA/sederajat hehehe... seneng banget ya walaupun nggak bisa dapat juara hehehe

“Manusia yang saat ini adalah manusia yang dipenuhi keserakahan. Manusia tidak menyadari bahwa dampak dari keserakahan itu adalah penderitaan. Keserakahan manusialah yang telah memberikan bencana kepada manusia itu sendiri. Banjir, tanah longsor, kekeringan, itu semua merupakan akibat dari keserakahan manusia. Manusialah yang telah merusak hutan. Tidak hanya manusia yang menjadi korban, tetapi flora dan fauna juga menjadi korban. Namun, tragisnya, bukannya kita semakin sadar untuk melestarikan hutan. Nyatanya, laju kerusakan hutan di Indonesia semakin tinggi.”